“Gaudi
dan bYsI, New Arrival 2014”
![]() |
Foto: Effendy Wongso |
Fashion
dewasa ataupun remaja wanita zaman ini identik dengan warna-warna ceria yang
kebanyakan diadopsi dari Korean Style. Tidak jarang padu padan yang mereka
kenakan terlihat sangat kontras, baik segi warna maupun modelnya.
Bagi
pecinta busana atau fashionista yang senang mengenakan kasual kontemporer
semacam K-Pop, Anda tidak perlu jauh-jauh terbang ke Korea untuk sekadar
membeli busana-busana ini. Pasalnya, dengan menyediakan beragam jenis busana
bertema K-Pop, tenant fashion ternama Gaudi dan bYsI yang terletak di Lt Ground
Floor dan 1st Floor Trans Studio Mall (TSM) Makassar, merupakan pilihan tepat
Anda berbelanja produk fashion berkualitas.
Gaudi
Clothing sebagai retail store yang seolah mengerti perasaan remaja, selalu
hadir dengan koleksi-koleksi terbaru yang bisa dikatakan jauh dari kesan “old-school”.
Tak hanya itu, harga yang dicantumkan untuk setiap price tag-nya selalu membuat
customer yang dominan para remaja tersenyum.
![]() |
Foto: Effendy Wongso |
Sedangkan
bYsI lebih mengangkat fashion yang lebih terlihat matang yang sangat cocok
dikenakan bagi wanita karier, dengan signature warna-warna kalem seperti putih
gading, hijau muda, kuning, soft pink, dan sebagainya mewarnai koleksi dari
bYsI ini.
Gaudi
dan bYsI Store hadir dengan New Arrival Collection mode 2014. Tetap bermain
dengan warna, pilihan yang beragam, harga yang bersaing, ditambah dengan
promo-promo menarik untuk customer-nya.
Dengan
sasaran pembeli tersebutlah, Gaudi mencoba menampilkan New Arrival Collection
untuk season ini dengan barang-barang berkualitas tinggi, warna ceria, dan
model yang beragam. Membuat customer
semakin bebas saat bereksperimen memadupadankan pakaian mereka. (blogkatahatiku.blogspot.com)
No comments:
Post a Comment