Luncurkan
City Car New Sirion
Daihatsu
Fokus Prestisius Berkendara
BLOGKATAHATIKU - PT Astra Daihatsu Motor (ADM)
selaku agen pemegang merek (APM) Daihatsu Di Indonesia, kembali meluncurkan New
Sirion. Didesain dengan penampilan yang lebih fresh, stylish dan sporty, disertai
fitur keamanan dan kenyamanan yang lebih lengkap, roda empat teranyar ADM ini tampil lebih prestisius bagi pengendara.
Marketing and
CR Division Head PT Astra Internasional Daihatsu, Hendrayadi Lastiyoso,
memaparkan tiga keunggulan Sirion. “New Sirion ini tampil dengan tiga
keunggulan utama. Pertama, fitur tampilan luarnya didesain stylish dan sporty,
kedua fitur kenyamanan selama berkendara, dan ketiga fitur keamanan berupa dual
Supplemental Restraint System (SRS) Airbag, Pretensioner, dan Force Limiter
Seat Belt yang berfungsi melindungi pengemudi serta penumpang ketika terjadi
benturan saat tabrakan,” paparnya.
Dijelaskan,
pada bagian bumper dan depan grille-nya, didesain secara dinamis. “Ini yang membuatnya
semakin berkarakter, apalagi ditambah light-emitting diode (LED) position lamp
yang modis, menjadikan roda empat ini lebih modern,” urainya.
Sementara
untuk menunjang bentuknya yang sporty, sebut Hendrayadi, Daihatsu membekali New
Sirion dengan pelek baru berukuran 14 inci, ditambah desain 5-spoke bernuansa
sport.
Ditambahkan,
hadir dengan berbagai desain baru, mobil yang memiliki lima kursi tersebut
tersedia dalam dua varian, automatic dan manual, serta empat pilihan warna
yakni elektrik blue ozzy orange, icy white, dan glittering silver.
Sementara itu,
Direktur Marketing PT Astra Daihatsu Motor, Amelia Tjandra yang turut hadir
pada peluncuran New Sirion di Boncafe, Jalan AP Pettarani, Makassar, beberapa
waktu lalu, mengungkapkan, kendati lahir dengan berbagai tampilan baru, harga
New Sirion tidak mengalami perubahan. “Tetap Rp 163.700.000. Harga tersebut
berlaku selama tiga bulan ke depan,” tandasnya.