![]() |
Foto: Effendy Wongso |
Mengimplementasi program corporate social responsibility
(CSR), Swiss-Belinn Panakkukang menggelar aksi donor darah bertajuk “Blood
Donation” di Ballroom Diamond I Swiss-Belinn Panakkukang, Selasa (25/3/2014).
Kegiatan yang mengangkat tema “Donate Blood to Save Life”
ini, dimulai pukul 09.00 hingga 15.00 Wita dan merupakan kegiatan rutin yang
dilaksanakan Swiss-Belinn. Selama ini, jelas Public Relation Manager Hotel
Swiss-Bellin Panakkukang Makassar, Ari Harnani Restu Rahayu, pihaknya telah
menggelar event sosial seperti ini sejak 2012 lalu.
“Kami rutin gelar kegiatan donor darah sekali dalam tiga
bulan. Jadi, setahun kami biasanya menggelar empat kali,” terangnya.
Selama ini, sebut wanita yang akrab disapa Ayu tersebut,
apresiasi terhadap program seperti donor darah, khususnya dalam grup
Swiss-Belinn cukup baik. Selain karyawan dari grup sendiri seperti dari PT
Sinar Galesong Pratama, kegiatan donor darah juga dihadiri karyawan dari
Ciputra dan beberapa masyarakat umum.
Ketua Mobile Unit Darah Daerah (UDD) Palang Merah
Indonesia (PMI), Suriyani menjelaskan kebutuhan darah di Kota Makassar kurang
lebih sekitar 100 kantong per hari. “Swiss-Belinn Panakkukang Makassar
merupakan salah satu mitra yang rutin memberikan sumbangan darah kepada PMI.
Kegiatan dari pagi hingga siang hari menghasilkan sekitar 121 kantong darah,”
tandasnya. (blogkatahatiku.blogspot.com)
No comments:
Post a Comment