Oleh
John Dahrief
benih
kecil indah rupawan
memberi
harapan berjuta kawan
menggapai
asa memungut limpah
janji
sebutir benih berkisah
benih
kecil pungkas raya
memiliki
hidup mini maya
tersimpan
juang hidup nyata
di
dalamnya ada energi raksasa
dia
cairkan kutub beku
tumbuh
meski tubuh biru
dia
hijaukan padang tandus
sebarkan
aroma segar terendus
dia
simpan berjuta rahasia
kemampuannya
yang mahareksa
memberi
arti dalam nyata
mengguncang
hakikat alam maya
No comments:
Post a Comment